HOME/JOURNAL/Lash Essentials - What Makes Your Lash Extensions Last Longer?

Lash Essentials - What Makes Your Lash Extensions Last Longer?

“Saya sudah menggunakan water-based make-up remover, tapi kenapa lash extensions saya mudah rontok dan tidak rapih? atau “Apa saja yang bisa saya lakukan untuk membuat lash extensions saya tahan lebih lama?”

 

Raise your hand if you frequently asked these questions – Jika kamu belum membaca Lash Extensions 101: Lash Aftercare, pastikan kamu membacanya. Adding extra care might help, yes?

 

1. Hindari kandungan minyak dalam make up remover

Minyak yang terkandung di dalam make up remover ataupun skincare sangat mempengaruhi ketahanan glue lash extensions lho! Hindari kandungan oil dan glycol agar lash extensions tidak mudah rontok.

 

2. Tidur terlentang

Hal ini terdengar agak impossible. Tapi tahukah kamu posisi tidur juga mempengaruhi ketahanan lash extensions. Banyak klien yang merasa salah satu mata (kanan atau kiri) lebih rentan rontok; hal ini biasanya disebabkan klien cenderung tidur ke salah satu sisi tersebut. Bulu mata extensions yang tertekan dengan bantal akan mengurangi ketahanan dan lebih cepat rontok. Posisi tidur terbaik adalah terlentang tanpa memberikan tekanan pada kedua mata. Pemakaian bahan silk untuk sarung bantal juga dapat membantu ketahanan lash extensions pada saat tidur dibandingkan bahan cotton biasa.

 

3. Be Gentle

Be gentle dalam setiap aktivitas pada area mata saat kalian memakai lash extensions. Membersihkan riasan mata, mengucek mata, atau hal lainnya harus dilakukan secara hati-hati. Penggunaan kapas yang tidak tepat pada saat pembersihan riasan, dapat menyebabkan serat kapas tersangkut pada lash extensions.

 

4. Extra protection

Coating-Essence-Serum

Memakai coating essence serum adalah cara baru dan inovatif dalam industri lash extensions saat ini. Produk 2 in 1 dari Matsukaze Coating Essence Serum adalah produk terbaru dari Matsukaze Jepang yang menggabungkan fungsi serum yang dapat merangsang pertumbuhan bulu mata sekaligus meningkatan retention lash extensions dengan meng-coating lash extensions. Coating essence ini melindungi akar lash extensions dari minyak dan kotoran sehingga tidak mudah lifting (terbuka).

 

5. Sisir lash extensions lebih sering

Untuk meghindari lash extensions terlilit satu sama lain, jangan lupa selalu menyisir lash extensions. Sisir dari akar bulu mata bagian atas, dilanjutkan dengan bagian bawah. Lakukan setiap setelah mandi atau mencuci muka. Dandelion Premium Lash Wand is available to purchase here.

 

6. Berhenti memainkan lash extensions

Bulu mata akan rontok secara natural mengikuti siklus pertumbuhan. Jadi ketika klien sedang memakai lash extensions dan terlihat ada yang tidak beraturan (terlintir atau tidak lurus), hindari untuk memainkan, memuntirnya atau bahkan mencabutnya. Hal ini akan membahayakan bulu mata klien. Sisir lash extension perlahan serta arahkan sesuai yang diinginkan. Jangan pernah mencabut bulu mata, jika sangat tidak nyaman, klien bisa menghubungi lash stylist untuk membantu proses removal.

 

Lash extensions di Dandelion bisa bertahan hingga 4-5 minggu dengan maintenance yang baik. Jadi pastikan untuk selalu memperhatikan poin-poin diatas agar lash extensions bisa tetap rapi dan on point! ✨

Read More