04.04.2022

Waxing 101; Waxing Aftercare

Seperti halnya perawatan kulit lainnya, waxing juga memiliki aftercare treatment yang perlu kalian perhatikan setidaknya pada 48 jam setelah waxing. Apa saja yang perlu kalian lakukan dan hindari? Check this out!




Waxing-Aftercare-CIREPIL-edited




DO'S


1. Always use moisturizer – gunakan pelembab yang mengandung rose water/almond/milk untuk menenangkan kulit paska waxing.



2. Avoid tight clothing/underwear to prevent ingrown hair – gunakan pakaian berbahan sejuk (seperti katun) yang tidak ketat. Hal ini penting untuk mencegah gesekan pada kulit serta menjaga kelembapan sehingga memastikan bulu akan tumbuh kembali dengan baik (tidak tumbuh kedalam kulit / ingrown).


Ingrown hair atau rambut tumbuh kedalam adalah rambut yang memiliki arah pertumbuhan kedalam kulit, bukannya bertumbuh keluar, biasanya disebabkan karena tertahan oleh pakaian ketat pada saat bulu ingin tumbuh. Ingrown hair juga biasanya gatal dan agak kemerahan lho!




DONT'S


1. Do not scrub – jangan menggunakan produk eksfoliasi pada area yang telah di-waxing untuk menghindari iritasi pada kulit. Hal ini dikarenakan kulit masih sensitif dan pori-pori masih terbuka paska waxing; scrub bisa membuat kulit teriritasi.


Namun, scrub aman dilakukan setelah hari ke 3 atau 4 paska waxing dan sebaiknya dilakukan berkala tiap minggu (saat mandi) supaya kulit tetap sehat dan mencegah ingrown.



2. Do not shower/bathe using hot water – mandi/berendam dengan air terlalu panas setelah waxing akan terasa perih dan membuat pori-pori kulit semakin terbuka paska waxing sehingga berpotensi untuk bakteri masuk kedalam kulit. Mandi dengan air agak sejuk atau sedikit hangat saja ya!



3. Do not use pantyliner after Brazilian waxing – penggunaan pantyliner paska Brazilian waxing akan menyebabkan kulit vagina yang masih sensitif bergesekan dengan lapisan pembalut (yang biasanya agak kasar) sehingga mungkin menyebabkan kulit vagina teriritasi. Selain itu, penggunaan pantyliner juga membuat area intim menjadi lembab dan bisa berjerawat.


Tips: Hindari Brazilian waxing kalian mendekati masa menstruasi, karena akan terasa sedikit lebih sakit!



4. Do not use deodorant after underarms waxing – penggunaan deodorant setelah underarms waxing dapat menyebabkan penyumbatan pori-pori di ketiak dan iritasi pada kulit ketiak.



5. Avoid direct sunlight – setelah waxing penting untuk menghindari paparan sinar matahari langsung (biasanya area tubuh luar: seperti tangan, kaki dan wajah). Paparan sinar matahari langsung dalam jangka waktu yang cukup lama dapat menyebabkan sunburnt (hyperpigmentasi), kulit teriritasi dan terasa perih.



6. Avoid sweaty exercises – Olahraga yang sangat berkeringat juga rawan membuat area waxing kalian timbul jerawat lho! Bahkan di area intim dan ketiak juga bisa timbul jerawat. Jerawat bisa timbul dikarenakan pori-pori kulit setelah waxing yang masih terbuka dan keringat yang kotor masuk. Akhirnya kotoran terpendam di dalam pori-pori dan menyebabkan jerawat.




Waxing-Aftercare-dos-and-donts



Pastikan sebelum melakukan waxing, kalian mengisi formulir consent dan menginformasikan jika kalian memiliki kondisi khusus, seperti: kulit sensitif, kulit kemerahan atau konsumsi obat-obatan tertentu yang dapat membuat kulit kalian lebih sensitive terhadap panas wax dan treatment waxing.




Setelah treatment, waxer akan menginformasikan semua aftercare sesuai treatment waxing yang kalian jalani (baca disini untuk menghidari iritasi kulit paska waxing).




Klik link ini, untuk reservasi dan informasi lebih lanjut mengenai waxing.



Read More



RECENT POST

SEE ALL

Banyak pertanyaan muncul ketika kalian ingin mencoba lash extensions, apakah aman? Apakah nyaman?...

Apakah kalian tahu perbedaan TGB BIAB™️ (Builder in a Bottle™️) & TGB Gel (Non-BIAB)? Baca se...